Kamis, 05 Mei 2011

Dapur Sedap Rasa Medikom


Sahabat Medikom yang budiman, dapur Sedap Rasa minggu ini mendapat kiriman Resep masakan dari ibu Syahdan, menu ini berbahan dasar ayam yang di olah dengan bumbu serta rempah-rempah hasil dari Negeri Indonesia, dengan keterampilan serta inovasi dalam menciptakan ciitra rasa, ibu Syahdan menghasil masakan khas Indonesia dengan citra Rasa yang menggugah selera, apalagi disaat kita lapar…

Ayam  Masak Bombay  Aduhaiiii….

Bahan
1 kg Ayam  potong menjadi 8 potong
Bumbu dihaluskan

3 Siung Bawang Putih
5 Siung Bawang merah
3 Butir kemiri
1 ruas Jahe
2 bh Tomat
1 sdt Gula putih
Pala secukupnya
2 bh Bawang Bombay iris bulat

2 sdm Kecap
Penyedap rasa
Garam sesuai selera

Cara Memasak
Goreng seluruh ayam hingga matang
Tumis Semua bumbu yang telah dihaluskan hingga harum
Masukkan ayam yang telah di goreng
Masukkan kecap, tomat , Garam dan penyedap rasa
Jangan lupa masukkan gula putih.
Masak seluruhnya hingga menyerap.
Masukkan irisan Bawang Bombay  lalu angkat dan sajikan selagi hangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar